Selasa, Februari 11, 2025
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Warga Lamongan Sambut Baik Adanya Program Operasi Katarak Gratis

Katarak masih menjadi penyebab kebutaan terbesar di Indonesia, sehingga membutuhkan penanganan yang bersifat segera dan masif. Eyelink Foundation bersama Bank Indonesia dalam program sosial Dedikasi Untuk Negeri, melaksanakan Operasi Katarak, Pterigium, hingga pemberian kacamata secara Gratis untuk mempercepat pemberantasan kebutaan.

Ketua Yayasan Eyelink Foundation Azzam Rabbani Eyelink Foundation menggandeng RS & Klinik Mata KMU serta Optik Natamata sebagai pelaksana Bakti sosial.

“Dengan operasi Katarak Gratis ini, kami berharap bisa mempercepat pemberantasan kebutaan di berbagai wilayah, diantaranya di Lamongan, Trenggalek, dan Sidoarjo” 

Lebih lanjut dia juga mengatakan bahwa untuk operasi katarak pada bulan november kemaren di laksanakan di beberapa klinik mata, termasuk  RS Mata KMU Lamongan

“November 2024 ini, operasi katarak dan pemeriksaannya dilakukan di Klinik Mata KMU Trenggalek, Klinik Mata KMU Sidoarjo, dan RS Mata KMU Lamongan,”