Pemain Vietnam Bui Tien Dung mengakui Timnas Indonesia sebagai lawan tersulit tim Golden Star di Piala AFF 2022 sejauh ini.
Indonesia menjamu Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Jumat (6/1). Pertandingan itu berakhir imbang 0-0.
Vietnam diperkuat beberapa pemain berkualitas seperti Nguyen Quang Hai, Nguyen Tinh Linh, Bui Tien Dung dan lainnya. Namun tim besutan Park Hang Seo itu tidak mampu memecah kebuntuan di sepanjang laga.
Sebaliknya Indonesia yang tidak unggul dalam penguasaan bola mampu beberapa kali mengancam zona pertahanan Vietnam. Itu membuat Bui Tien Dung menganggap Skuad Garuda adalah lawan paling tangguh di turnamen antarnegara Asia Tenggara tersebut.
“Vietnam menghadapi lawan tersulit sejak dimulainya Piala AFF 2022, terutama pertahanan mereka,” kata Bui Tien Dung dikutip dari VN Express.
The Golden Star Warriors masih punya kesempatan merebut tiket final pada leg kedua yang digelar di Vietnam, Senin (9/1) mendatang.
Bui Tien Dung tidak ingin membuang kesempatan melaju ke partai puncak karena Indonesia juga punya peluang besar kembali menginjak kaki di laga pamungkas Piala AFF 2022.
Indonesia bisa lolos ke final Piala AFF 2022 jika menang atas Vietnam. Tim Merah Putih juga bisa melaju ke partai puncak hanya dengan hasil imbang dengan gol karena aturan gol tandang kembali berlaku.
Dengan aturan gol tandang, tim asuhan Shin Tae Yong bisa lolos ke final Piala AFF 2022 dengan hasil pertandingan 1-1, 2-2, 3-3, dan seterusnya. Hal itu yang membuat Bui Tien Dung ingin fokus menumbangkan Indonesia di leg kedua.
“Kami mempunyai leg kedua dan kesempatan sama besar untuk kedua tim. Kami ingin memanfaatkan situasi kandang dan mencoba menyelesaikan pertandingan,” ujarnya.